This is my team, we are not very good but we really liked Dota. Ini adalah tim Dota KOBE, Dota Thriller Crew (DTC) sudah terbentuk sekitar setahun yang lalu (2010). Thriller adalah singkatan dari kelas kami, kepanjangannya mungkin kalian tidak perlu tahu, karena memang cukup panjang.
Pada awalnya DTC hanya beranggotakan warga Thriller saja, tapi lambat laun seiring dengan makin terkenalnya nama DTC di antara kelas lainnya, maka anggota DTC pun bukan lagi hanya keluarga besar Thriller melainkan ada beberapa anggota dari kelas lain.Mungkin kalian beranggapan DTC terbentuk karena sudah ada beberapa orang yang dapat bermain Dota sebelumnya, sehingga dengan mudah membuat suatu kelompok, kalian salah! Perlu kalian ketahui di kelas kami awalnya hanya ada 3 orang yang dapat bermain Dota. Tiga orang (salah satunya saya) inilah yang menyebarkan ajaran Dota, dan kini di kelas sudah ada 11 orang yang dapat bermain Dota, yah sudah terbentuk 2 tim dan satu cadanganlah. Para anggota DTC cukup sering melakukan latihan di salah satu rumah anggotanya, dengan bermodalkan laptop masing-masing dan koneksi WiFi dari laptop. Karena DTC terlalu sering bermain dengan orang dalam, tentu kemampuan DTC tidak akan pernah meningkat terutama anggota kami yang belum pernah bermain online atau bermain dengan orang lain yang belum dikenal. Oleh karena itu DTC memulai debut barunya dengan menantang sekolah-sekolah lain yang memilki tim Dota. Yah walaupun belum semua sekolah pernah kami ajak sparing, tapi dari hasil tanding yang lalu hasilnya cukup memuaskan. Kami berencana akan menantang semua sekolah, dan apapun hasilnya , kalah menang pasti bermanfaat bagi kami.
Menganai lambang DTC, kalian mungkin melihat sekilah itu seperti topeng Razor versi 2D. Maaf kalian salah, lambang tersebut bukan copy-an atau mencontoh dari gambar lain, melainkan karya original. Jika kalian perhatikan dengan seksama, itu merupakan sebuah tulisan DTC yang dirangkai hingga membentuk sebuah topeng. Dapat kalian lihat, pada bagian paling kiri adalah huruf "D", pada bagian tengah adalah "T", dan paling kanan adalah "C". Bukan bermaksud untuk pamer atau sombong, sebenarnya yang membuat dan memikirkan lambang DTC tersebut adalah saya, kemudian diperhalus dan dibuat dalam betuk digital oleh Exa (salah satu anggota DTC juga) yang merupakan salah satu orang yang cukup mahir dalam bidang seni grafis di kelas.
Nah itu adalah sejarah singkat dan diskripsi menganai tim Dota KOBE, dan semoga kalian dapat mengambil hikmat dari cerita singkat KOBE. Seberkanlah terus Dota keseluruh masyarakat dunia, heheh...
TERIMA KASIH TELAH MEMBACA
GBU
Last Posted :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Semua pertanyaan, kritik, dan saran anda sangat kami harapkan.
Dan jangan lupa cantumkan nama anda saat memberi komen.